Zainuddin Maliki Ingatkan Jangan Ada Penumpang Gelap di RUU Omnibus Law

 Zainuddin Maliki Ingatkan Jangan Ada Penumpang Gelap di RUU Omnibus Law

Prof. Zainuddin Maliki Anggota DPR RI Fraksi PAN

Fraksipan.com – Anggota DPR RI Fraksi PAN Zainuddin Maliki mengingatkan agar DPR mulai mewaspadai adanya penumpang gelap yang memanfaatkan keberadaan RUU Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja untuk kepentingan pribadi. “Kami mengingatkan untuk mewaspadai kemungkinan munculnya penumpang gelap Omnibus Law (cipta lapangan kerja). Dalam hal ini adalah para pemburu rente atau pelaku pasar yang bermodal aset, yang dipikir hanyalah keuntungan,” kata Zainuddin.

Hal tersebut disampaikan disela-sela rapat paripurna ke-8 masa persidangan II Tahun 2019-2020 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/1/2020).

Zainuddin mengingatkan agar RUU Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja tidak melemahkan perekonomian rakyat kecil. “Maka sekali lagi, saya dari PAN mengajak tentu di mulai dari wilayah sendiri, mengajak anggota DPR, mengajak pemerintah dan kita bersama, untuk bisa mencegah campur tangan para pemburu rente,” ujar Zainuddin. “Kita ingin menghasilkan Omnibus Law yang memajukan kesejahteraan umum dan tidak menyengsarakan rakyat,” tegasnya. (ed)

mediafraksipan

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

13 − three =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.