Ashabul Kahfi Laksanakan Sosialisasi Empat Pilar di Makassar, Tekankan Impelementasi Nilai-Nilai Pancasila

 Ashabul Kahfi Laksanakan Sosialisasi Empat Pilar di Makassar, Tekankan Impelementasi Nilai-Nilai Pancasila

Ashabul Kahfi saat menyampaikan materi empat pilar di Makassar pada tanggal 23/02/2025

Fraksipan.com – Anggota DPR RI, Ashabul Kahfi, mengadakan sosialisasi empat pilar kebangsaan di Kota Makassar. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman masyarakat mengenai Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai landasan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam acara yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, Ashabul Kahfi menegaskan pentingnya pemahaman nilai-nilai kebangsaan guna memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa, terutama di tengah tantangan global yang semakin kompleks.

“Melalui sosialisasi ini, kita berharap masyarakat dapat memahami dan mengimplementasikan nilai-nilai empat pilar dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Ashabul Kahfi pada 23 Februari 2025.

Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari warga setempat, mahasiswa, serta tokoh masyarakat yang turut serta dalam sesi diskusi dan tanya jawab. Diharapkan, sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan peran mereka dalam menjaga keutuhan NKRI serta berkontribusi dalam pembangunan nasional.

Program sosialisasi empat pilar ini merupakan upaya berkelanjutan yang dilakukan oleh Ashabul Kahfi untuk mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memperkuat nilai-nilai kebangsaan di berbagai lapisan masyarakat.

Ashabul Kahfi saat berorasi di depan peserta sosialisasi di gedung Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar
Ashabul Kahfi berfoto dengan peserta sosialisasi empat pilar

editor

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

eight + 16 =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.